Sakura Loves You

Senin, 03 Oktober 2016

TUGAS 1 AUDITING 2 (EKSI 4310)




SOAL 
  1. Sebutkan 2 (dua) jenis pelaksanaan pengujian yang terdapat dalam audit sampling pada pengujian pengendalian ( test of control )!
  2. Apakah yang harus dilakukan oleh auditor apabila terjadi salah saji yang material dari transaksi penyesuaian kas ?


JAWABAN

1. Pengujian pengendalian adalah prosedur audit yang dilaksanakan untuk menentukan efektivitas desain dan/atau operasi pengendalian intern.
Dalam melaksanakan pengujian audit, seorang auditor dapat menggunakan sampel nonstatistik atau sampel statistik atau kedua-duanya. Persamaan antara sampel nonstatistik dan sampel statistik adalah:
1.      Keduanya membutuhkan keahlian dan pengalaman dalam pertimbangan perencanaan audit sampling, dalam pelaksanaan audit sampling, juga dalam mengevaluasi hasilnya.
2.      Keduanya memberikan bahan bukti audit yang cukup/layak (sufficient evidential matter).
3.      Keduanya merupakan subjek dari risiko sampling dan risiko nonsampling.
Sampling nonstatistik pada pengujian atas pengendalian (TOC) dilakukan dengan:
1.      Pengujian Prosedur Pengendalian Komputer yang Telah Terprogram.
2.      Pengujian Prosedur Pengendalian Komputer Secara Umum.
3.      Pengujian Prosedur Tindak Lanjut.
4.      Pengujian Pengendalian Manajemen.

2. Auditor mengembangkan strategi audit berdasarkan risiko salah saji yang material. Langkah pertama dalam menilai risiko itu adalah memperoleh pemahaman tentang bisnis dan industri klien karena hal tersebut juga dapat membantu auditor dalam :
-Mengembangkan ekspektasi tentang total pendapatan dengan memahami kapasitas klien, pasar, dan pelanggan klien.
-Mengembangkan ekspektasi tentang marjin kotor dengan memahami pangsa pasar dan keunggulan kompetitif klien di pasar.
-Mengembangkan ekspektasi tentang piutang bersih berdasarkan periode penagihan rata-rata untuk klien dan industri.
AKTIVITAS PENGENDALIAN-TRANSAKSI PENERIMAAN KAS
Dokumen dan Catatan Umum
--Bukti penerimaan uang
-Pradaftar
-Lembar penghitungan kas
-Ikhtisar kas harian
-Slip deposi yang disahkan
-File transaksi penerimaan kas
-Jumlah penerimaan kas
Fungsi-fungsi
-Menerima penerimaan kas, yaitu melalui :
a.Penerimaan melalui kasir/Over the Counter Receipts
b.Penerimaan melalui pos/Mail Receipts
-Menyetorkan kas ke bank
-Mencatat penerimaan kas
Memahami dan Menilai Risiko Pengendalian
Banyak prosedur  pengendalian yang terlibat dalam pemrosesan penerimaan kas merupakan pengendalian manual, bukan prosedur pengendalian yang terprogram. Auditor biasanya akan menggunakan kombinasi dari pengajuan pertanyaan, observasi, dan inspeksi dokumen untuk mengumpulkan bukti bahwa prosedur pengendalian manual merupakan fungsi yang paling efektif.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar